Berita Terkini

Perdana, Rapat Konsolidasi PPNPN KPU Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur Diselenggarakan

kab-magetan.kpu.go.id - Untuk pertama kalinya dalam sejarah, seluruh PPNPN KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur berkumpul dalam Rapat Konsolidasi Tahapan Pemilu Tahun 2024, 28-29 November 2022. Rapat Konsolidasi yang dicanangkan oleh KPU Provinsi Jawa Timur ini diikuti oleh seluruh PPNPN yang ada di KPU Provinsi Jawa Timur maupun yang ada di KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur yang terdiri dari PPNPN Administrasi, Pramubakti, Pramusaji, hingga Pamdal. Acara yang diselenggarakan di Hotel JW Marriott, Surabaya ini dibuka langsung oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Timur, Choirul Anam. Dalam sambutannya, Choirul Anam berharap acara ini dapat menumbuhkan rasa bangga menjadi bagian dari KPU. "Kegiatan ini bukan hanya kegiatan sekretariat. Dengan berkumpul seperti ini, teman-teman PPNPN dapat merasa bangga menjadi bagian dari keluarga besar KPU." Ungkapnya. Sekretaris KPU Provinsi Jawa Timur, Nanik Karsini yang juga hadir dan memberikan sambutan menegaskan bahwa PPNPN memiliki peran strategis dalam tahapan Pemilu 2024. "Apapun peran bapak-ibu PPNPN yang ada di KPU Kabupaten/Kota masing-masing, semuanya mempunyai peran strategis untuk meyukseskan Pemilu 2024." Jelas Nanik Karsini. Adapun dalam Rapat Konsolidasi ini menghadirkan beberapa pembicara seperti Famy Hakim, Kasi Audit Dirlantas Jatim, Emil Mursini, Direktur JW Marriott, Agus Mustakim, Perwakilan dari Ombudsman RI Provinsi Jawa Timur, dan Kapten Sar, Motivator dan Direktur di HIQ Management dan Pt. (br)

Helpdesk Pendaftaran PPK KPU Kabupaten Magetan Ramai Diserbu Pendaftar

kab-magetan.kpu.go.id - Pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu Serentak 2024 Kabupaten Magetan yang hingga kini tengah berlangsung semakin banyak diserbu oleh para pendaftar. Tak ayal, Helpdesk Pendaftaran PPK KPU Kabupaten Magetan juga ramai didatangi oleh pendaftar. Helpdesk Pelayanan Pendaftaran PPK tersebut buka setiap hari mulai pukul 08.00 hinggal 16.00 WIB. Banyak pendaftar yang mendatangi helpdesk dengan berbagai macam konsultasi seperti pendaftaran melalui SIAKBA. "Ada beberapa pendaftar yang memang ingin langsung mendaftar dengan mendatangi kantor KPU Kabupaten Magetan. Namun tetap kami arahkan di helpdesk kami untuk mendaftar melalui SIAKBA, tentunya kami selalu membimbing mereka hingga proses pendaftaran berhasil." Ungkap petugas helpdesk, Sugiarto. KPU Kabupaten Magetan sendiri hingga Kamis, 24 November 2022 pukul 16.00 WIB mencatat telah ada 598 pendaftar yang telah mendaftar sebagai calon anggota PPK. Adapun pendaftaran PPK ini akan terus dibuka hingga 29 November 2022 mendatang (br)

Jelang Tahapan Penyusunan Data Pemilih, KPU Kabupaten Magetan Gelar Rapat Koordinasi

kab-magetan.kpu.go.id - Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Magetan menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Penyusunan Daftar Pemilih dalam Penyelenggaraan Pemilu 2024, Jumat (25/11). KPU Kabupaten Magetan mengundang beberapa stakeholder terkait seperti Bawaslu Magetan, Polres dan Kodim Magetan, Lapas Magetan, Dinkes Magetan, perwakilan Kecamatan di Magetan, akademisi, dan lain-lain. Adapun rapat koordinasi ini turut mengundang narasumber yakni Siti Wahyuni, Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan DIsdukcapil Magetan dan Eko Muryanto, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa  Magetan. Dalam sambutannya, Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin menuturkan bahwa KPU Kabupaten Magetan memerlukan bantuan dan support dari stakeholder terkait tahapan Penyusunan Data Pemilih Pemilu 2024. "Kami sangat berharap agar stakeholder terkait khususnya Disdukcapil Magetan dapat mensupport penuh tahapan Penyusunan Data Pemilih ini supaya dapat dijalankan dengan baik dan dapat menghasilkan output yang baik pula." Ungkap Fahrudin. Koordinator Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Magetan, Nanik Yasiroh dalam penyampaian materinya meminta dukungan fasilitasi dari semua pihak. "Dalam menjalankan tahapan Penyusunan Data Pemilih nanti tentunya kami tidak bisa bekerja sendiri sehingga sangat diperlukan sinergitas antar stakeholder terkait supaya tahapan ini berjalan dengan baik." Dalam penyampaiannya, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Magetan, Eko Muryanto ungkapkan bahwa data menjadi hal rentan yang dapat dijadikan alat atau alasan untuk perpecahan antar pihak. "Maka dari itu semua sistem harus saling bekerja sama, dan kita sebagai warga negara harus bisa menyamakan visi bahwa Pemilu adalah tanggungjawab bersama." Jelasnya. Narasumber kedua, Siti Wahyuni menuturkan oentingnya pemutakhiran data sevara berkelanjutan. "Pemutakhiran data berkelanjutan memanglah sangat dibutuhkan supaya data yang ada semakin baik dan semakin valid salah satunya demi mendukung pelaksanaan tahapan Pemilu 2024." Tutur Sri Wahyuni. Terakhir, rapat koordinasi ini dilanjut dengan sesi tanya jawab dan penyampaian tanggapan dari peserta rapat koordinasi dan juga foto bersama. (br)

Tahap Penataan Daerah Pemilihan, KPU Kabupaten Magetan Mulai Sosialisasi

kab-magetan.kpu.go.id - Tahapan Pemilu 2024 telah memasuki tahapan penataan daerah pemilihan, KPU Kabupaten Magetan sosialisasikan PKPU nomor 6 tahun 2022, Rabu (23/11). PKPU nomor 6 tahun 2022 ini membahas terkait penataan daerah pemilihan dan alokasi kursi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota dalam Pemilihan Umum. Sosialisasi ini mengundang beberapa staleholder terkait seperti Partai Politik, Bawaslu Magetan, Polres Magetan, Kodim Magetan, kalangan akdemisi dan tokoh masyarakat. Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin ungkapkan bahwa penataan dapil membutuhkan semua elemen yang ada. “Walaupun kita sering melaksanakan Pemilu dan dapil, tetap kita harus melibatkan semua elemen yang ada dan juga dibutuhkan sharing maupun tanggapan dan masukan yang membangun supaya apa yang telah kita bentuk dan usulkan dapat menjadi hasil yang baik.” Ungkap Fahrudin. Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kabupaten Magetan, Istikah memberikan materi terkait PKPU Nomor 6 Tahun 2022. Menurutnya, penataan dapil dilaksanakan salah satunya karena jumlah penduduk yang berubah. “Perubahan jumlah penduduk mengakibatkan alokasi kursi melebihi batas minimal maupun maksimal.” Kata Istikah. Istikah juga berujar bahwa penataan dapil harus memenuhi 7 prinsip penyusunan dapil. “Ketujuh prinsip tersebut ialah kesetaraan nilai suara, ketaatan pada sistem Pemilu yang proporsional, proporsionalitas, integralitas wilayah, berada dalam cakupan wilayah yang sama, kohesifitas, dan kesinambungan.” Jelasnya. Terakhir, Istikah mempersilahkan peserta sosialisasi untuk memberikan tanggapan maupun masukan terkait rancangan daerah pemilhan yang dikeluarkan oleh KPU Kabupaten Magetan. (br)

Sukseskan Pembentukan Badan AdHoc, KPU Kabupaten Magetan Sosialisasi di Dapil 1 Magetan

kab-magetan.kpu.go.id - Demi suksesnya pembentukan Badan AdHoc di Kabupaten Magetan perlu adanya sosialisasi. KPU Kabupaten Magetan mewujudkan hal tersebut dengan sosialisasi di Dapil 1 bertempat di Kecamatan Ngariboyo, Senin, (21/11). Dapil 1 yang menjadi target sosialisasi ini terdiri dari 3 Kecamatan. Sosialisasi ini dihadiri langsung oleh Kepala Desa/ lurah dan Ketua BPD/ LPM dari seluruh  Desa/Kelurahan wilayah Kecamatan Magetan, Parang dan Ngariboyo. Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Magetan, Nur Salam menjadi pemateri kegiatan ini. Dia menjelaskan terkait tahapan Pemilu yang telah dan sedang dijalankan oleh KPU. “Kita dalam pembentukan Badan AdHoc ini sangat butuh bantuan dari Kelurahan dan Desa yang ada di Magetan. Kelurahan dan Desa dapat menyebarkan informasi pendaftaran Badan AdHoc di lingkup wilayahnya masing-masing.” kata Nur Salam. "Dukungan Kecamatan, Kelurahan dan Desa menjadi sangat penting bukan hanya dalam penyebaran informasi saja, tetapi juga setelah badan AdHoc terbentuk, dapat Memfasilitasi kesekretariatan" Ungkap Nur Salam. Lebih lanjut Nur Salam menerangkan jadwal, persyaratan dan informasi terkait pendaftaran Badan AdHoc KPU. Di akhir sosialisasi, peserta sosialisasi dipersilahkan untuk memberikan pertanyaan maupun saran dan pendapat  terkait kepemiluan. (rd)

KPU Magetan Dorong Peran Disabilitas Sukseskan Pemilu 2024

kab-magetan.kpu.go.id – Suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2024 tentu membutuhkan dukungan dari berbagai macam elemen masyarakat, tak terkecuali dari para penyandang disabilitas. Untuk itu, KPU Kabupaten Magetan adakan sosialisasi dan pendidikan pemilih bersama penyandang disabilitas, Minggu (20/11). Dalam sosialisasi ini KPU Kabupaten Magetan mengundang beberapa lembaga yang menaungi disabilitas seperti Pertuni, Idama, dan lain-lain. Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin dalam sambutannya mengatakan penyandang disabilitas menjadi salah satu unsur suksesnya demokrasi. “Kita bersama harus merawat demokrasi di Magetan. Terimakasih dari setiap perwakilan peserta disabilitas yang datang hari ini.” Kata Fahrudin Narasumber acara ini Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Magetan, Nur Salam melanjutkan penyampaian materi. “KPU Magetan siap berkoordinasi dengan komunitas disabilitas yang ada di Magetan terkait kendala disabiltas dalam mentampaikan hal pilihnya.” Ungkap Nur Salam. “Mari komitmen di Pemilu 2024 dari data disabilitas yang terdata untuk berperan aktif menyumbangkan hak pilihnya.” Lanjutnya. Nur Salam juga menyampaikan saat ini pendaftaran PPK dan PPS telah dibuka. Ia mendorong bagi yang memenuhi syarat untuk dapat ikut mendaftarkan diri. “Mari bagi yang memenuhi syarat dapat mendaftarkan diri menjadi penyelenggara Pemilu. Peran anda sebagai penyelenggara Pemilu sangat penting dalam suksesnya Pemilu.”  Terakhir KPU Kabupaten Magetan berharap peran aktif penyandang disabilitas dalam suksenya pPemilu 2024. Selain itu harapannya juga sarana prasarana dalam pemungutan suara dapat memfasilitasi penyandang disabilitas. (rd)