Berita Terkini

Lolos Tes Tulis, Calon Anggota PPK Pemilu 2024 Jalani Tes Wawancara

kab-magetan.kpu.go.id - Usai jalani tes tulis berbasis CAT, lebih dari 100 Calon Anggota PPK Pemilu 2024 melaksanakan tes wawancara, Minggu (11/12). Tahapan tes wawancara hari pertama ini dihadiri oleh calon Anggota PPK Pemilu 2024 yang berasal dari kecamatan Kartoharjo, Karangrejo, Parang, Takeran, Nguntoronadi, Lembeyan, dan Magetan. Satu persatu peserta tes wawancara diberikan beberapa pertanyaan terkait kepemiluan, integritas, independensi, hingga profesionalitas. Adapun sesi tes wawancara ini dilakukan oleh Komisioner KPU Kabupaten Magetan. Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin berharap dalam tes wawancara ini dapat menghasilkan calon anggota PPK yang berkualitas. “Demi suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2024, kami membutuhkan tenaga-tenaga yang berkualitas yang benar-benar dapat mewujudkan suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2024.” Jelas Fahrudin. Adapun tes wawancara ini dilaksanakan pada 11-13 Desember 2022 di kantor KPU Kabupaten Magetan. (br)

Bimbingan Teknis Kehumasan Dalam Penyelenggaraan Tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024

kab-magetan.kpu.go.id - Partisipasi masyarakat merupakan salah satu elemen penting penentu sukses atau tidaknya penyelenggaraan Pemilu. Untuk itu, KPU Kabupaten Magetan mengikuti Bimbingan Teknis Kehumasan dalam Penyelenggaraan Pemilu 2024, 9-11 Desember 2022. Bimbingan Teknis ini diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Timur dan diikuti oleh Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM, Sekretaris, Bendahara, dan Staf Parmas dari KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur. Acara dibuka oleh Divisi Sosdiklih Parmas KPU Provinsi Jawa Timur, Gogot Cahyo Baskoro di Aula KPU Kabupaten Pasuruan. Dalam pembukaannya, Gogot Cahyo Baskoro ungkapkan harapan dari diselenggarakannya bimbingan teknis ini. "Kami sengaja menyelenggarakan bimbingan teknis ini supaya teman-teman di Divisi Parmas dapat mengembangkan pemahaman terkait pelayanan terhadap publik agar menjadi lebih baik dan juga memperdalam kepercayaan publik terhadap suatu individual maupun organisasi." Ungkapnya. Gogot Cahyo Baskoro juga berharap dalam bimtek ini juga dapat memperkuat KPU Kabupaten/Kota dalam menangkal hoaks khususnya saat tahapan Pemilu 2024. "Perlu kolaborasi dan sinergi antar lembaga dalam penanganan disinformasi, dibantu dengan teknologi yang mampu diakses bersama stakeholder terkait." Jelasnya. (br)

Hari Kedua CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 KPU Kabupaten Magetan Diikuti Oleh Lebih Dari 300 Peserta

kab-magetan.kpu.go.id - KPU Kabupaten Magetan menggelar Computer Assisted Test bagi Calon Anggota PPK Pemilu 2024, Rabu (7/12). CAT yang dilaksanakan di SMK Negeri 1 Magetan ini dibagi menjadi 2 gelombang. Gelombang pertama diikuti oleh calon anggota PPK dari kecamatan Nguntoronadi, Takeran, Ngariboyo, Parang, Karas dan gelombang 2 diikuti oleh calon anggota PPK dari kecamatan Lembeyan, Kawedanan, Plaosan, serta Panekan. Tercatat, 304 peserta hadir dalam CAT hari kedua ini. Koordinator Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Magetan, Nur Salam dalam pengarahannya berharap peserta CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 ini dapat melaksanakan CAT dengan baik. “Saya harap kegiatan hari ini dapat berjalan dengan baik, dan peserta yang hadir hari ini dapat mendapatkan hasil yang memuaskan.” Ungkap Nur Salam. Dalam pelaksanaan CAT ini, para peserta dibagi dalam 6 kelas dan diberikan waktu 90 menit untuk mengerjakan 75 soal. (br)

Sekretaris KPU Provinsi Jawa Timur Pantau Langsung Pelaksanaan CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 KPU Kabupaten Magetan

kab-magetan.kpu.go.id - Sekretaris KPU Provinsi Jawa Timur, Nanik Karsini turut hadir melakukan monitoring pelaksanaan CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 hari pertama, Selasa (6/12). Kedatangan Nanik Karsini disambut oleh Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin dan Komisioner serta Sekretaris KPU Kabupaten Magetan di SMK Negeri 1 Magetan. Adapun Nanik Karsini tidak datang sendiri, beliau ditemani oleh Kasubbag Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi Jawa Timur, Prahastiwi.  Monitoring yang dilakukan oleh Nanik Karsini berupa memeriksa kesiapan sarana dan prasarana dalam pelaksanaan CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 serta ikut serta dalam pengarahan kepada para peserta CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024. Adapun pelaksanaan CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 dilaksanakan pada 6-7 Desember 2022 dan bertempat di SMK Negeri 1 Magetan. (br)

Hari Pertama CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 KPU Kabupaten Magetan Diikuti Oleh 9 Kecamatan

kab-magetan.kpu.go.id - KPU Kabupaten Magetan melaksanakan Computer Assisted Test bagi Calon Anggota PPK Pemilu 2024, Selasa (6/12) bertempat di SMK Negeri 1 Magetan. Pada hari pertama CAT ini dibagi menjadi 2 gelombang. Gelombang pertama diikuti calon anggota PPK dari kecamatan Barat, Karangrejo, Bendo, Maospati, Kartoharjo dan gelombang 2 diikuti oleh calon anggota PPK dari kecamatan Sukomoro, Sidoarjo, Poncol, dan Magetan. Tercatat total 283 peserta hadir dalam CAT hari pertama. Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin dalam sambutannya berharap CAT Calon Anggota PPK Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar. “Saya harap kegiatan hari ini dapat berjalan dengan baik tanpa ada hal-hal yang menghambat suksesnya penyelenggaraan kegiatan ini.” Ungkap Fahrudin. Dalam pelaksanaan CAT ini, para peserta dibagi dalam 6 kelas dan diberikan waktu 90 menit untuk mengerjakan 75 soal. Adapun nilai hasil CAT langsung diumumkan setelah proses CAT selesai. (br)

KPU Kabupaten Magetan Borong Penghargaan di KI Awards 2022

kab-magetan.kpu.go.id - KPU Kabupaten Magetan sabet 4 penghargaan di malam penganugerahan KI Awards 2022, Rabu (30/11). Adapun keempat penghargaan yang diraih oleh KPU Kabupaten Magetan ialah Badan Publik Mengumumkan Informasi Terbaik, Badan Publik Pelayanan Informasi Terbaik, Badan Publik Pengelola dan Pendokumentasian Informasi Terbaik, dan Badan Publik Informatif, tingkat KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur tahun 2022. Koordinator Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Magetan, Nur Salam yang mewakili KPU Kabupaten Magetan dalam KI Awards 2022 ini mengucapkan rasa syukur atas penghargaan yang dianugerahkan kepada KPU Kabupaten Magetan. "Syukur alhamdulillah tahun ini kami mendapatkan beberapa penghargaan di KI Awards 2022. Ini merupakan tahun kedua kami mendapatkan penghargaan dari Komisi Informasi Provinsi Jawa Timur setelah tahun lalu kami mendapatkan penghargaan sebagai Badan Publik Penyedia Informasi Setiap Saat Terbaik." Ungkap Nur Salam. Selanjutnya, ia juga menuturkan bahwa prestasi ini berkat kerja keras dari seluruh pegawai yang ada di KPU Kabupaten Magetan. "Tentunya prestasi ini merupakan hasil dari soliditas antar pegawai yang kuat di KPU Kabupaten Magetan dan pelayanan prima yang selalu diterapkan oleh KPU Kabupaten Magetan dalam melayani masyarakat." Jelasnya. Terakhir, Nur Salam menegaskan bahwa prestasi ini menjadi pemupuk semangat bagi KPU Kabupaten Magetan dalam rangka menyukseskan Tahapan Pemilu 2024. (br)