Berita Terkini

Perbarui Informasi Kepemiluan, BPS Kunjungi KPU Kabupaten Magetan

kab-magetan.kpu.go.id - PPID KPU Kabupaten Magetan menerima kunjungan dan melayani permohonan informasi dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Magetan, Senin (3/1) di Ruang PPID KPU Kabupaten Magetan. Kedatangan BPS Kabupaten Magetan ke PPID KPU Kabupaten Magetan diwakili oleh Alivia Dita Nopitasari untuk mengajukan permohonan informasi. Permohonan informasi yang diajukan adalah terkait dengan data jumlah pemilih, perolehan suara di DPRD Kabupaten Magetan dan jumlah anggota DPRD Kabupaten Magetan berdasarkan kriteria laki-laki dan perempuan. Pengajuan permohonan informasi ini digunakan sebagai data dukung RPJMD di Kabupaten Magetan dan publikasi DDA 2022. Permohonan informasi tersebut diterima langsung oleh petugas PPID KPU Kabupaten Magetan yang sedang bertugas, Bakri Siminggus yang selanjutnya melayani sesuai dengan SOP yang berlaku. Tak butuh waktu yang lama untuk mencukupi permohonan informasi tersebut sehingga pemohon informasi hanya butuh menunggu beberapa saat untuk diproses dan dicukupi permohonan informasinya. Koordinator Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Magetan, Nanik Yasiroh yang turut mendampingi pelayanan PPID KPU Kabupaten Magetan kali ini mengungkapan bahwa di tahun baru 2022 ini pelayanan prima dari PPID KPU Kabupaten Magetan terus ditingkatkan dalam melayani publik/masyarakat. "Kami menyambut suka cita tahun baru 2022 ini dan pastinya kami ingin pelayanan di PPID KPU Kabupaten Magetan untuk selalu siap melayani pada hari dan jam kerja pelayanan. Terdapat petugas yang standby setiap harinya yang akan melayani langsung setiap permohonan informasi yang masuk, diproses dan tindaklanjuti sesuai dengan SOP yang berlaku. Kami selalu berusaha untuk menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan kami di PPID KPU Kabupaten Magetan." pungkas Nanik Yasiroh.

Awal Tahun, Sekretaris KPU Magetan Gelorakan Semangat Baru

kab-magetan.kpu.go.id - Sekretaris KPU Kabupaten Magetan, Suprapto memberikan beberapa pesan pada apel pagi yang dilaksanakan di halaman kantor KPU Kabupaten Magetan, Senin (3/1). Apel pagi perdana pada tahun 2022 ini diikuti oleh seluruh pegawai KPU Kabupaten Magetan beserta Pimpinan dengan Sekretaris KPU Kabupaten Magetan, Suprapto sebagai Pembina Apel. Suprapto berterimakasih kepada seluruh pegawai KPU Kabupaten Magetan yang selalu rutin dan tertib menghadiri apel pagi di setiap Senin-nya. "Semoga kedisiplinan ini dapat kita tingkatkan lagi kedepannya." Ungkapnya. Selanjutnya, ia juga berpesan untuk menyambut tahun baru 2022 dengan semangat yang baru. "Saya harapkan kepada seluruh pegawai yang ada di KPU Kabupaten Magetan untuk menyambut tahun baru 2022 ini dengan semangat baru dan kinerja yang lebih baik. Apa saja yang menjadi kekurangan kita pada tahun 2021 lalu secepatnya dapat kita perbaiki mengingat tahapan Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024 semakin dekat." Tutupnya.

KPU Kabupaten Magetan Diskusi Bersama Bawaslu Kabupaten Magetan Bahas Pengawasan Pemutakhiran DPB

kab-magetan.kpu.go.id - KPU Kabupaten Magetan kembali hadir pada diskusi bersama Bawaslu Kabupaten Magetan di Radio Magetan Indah, Kamis (30/12). Kali ini KPU Kabupaten Magetan diwakili oleh Nanik Yasiroh, Koordinator Divisi Perencaan Data dan Informasi sedangkan Bawaslu Kabupaten Magetan diwakili oleh Muries Subiyantoro, Koordinator Divisi Hubungan Antar Lembaga. Tema yang diangkat pada sesi diskusi kali ini adalah "Mengupas Pengawasan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Menuju Pemilu/Pemilihan 2024 Berkualitas". Nanik Yasiroh menuturkan maksud dan tujuan dari pemutakhiran DPB itu sendiri. "Kegiatan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan adalah sebuah komitmen untuk menyediakan data pemilih yang berkualitas demi menyongsong pemilu/pemilihan yang berintegritas. PDPB dilakukan untuk memperbarui data pemilih pasca Pemilu atau Pemilihan terakhir melalui koordinasi dengan stakeholder yang terkait dan pasrtisipasi masyarakat secara langsung." Ujarnya. Ia juga menambahkan bahwa dalam proses pemutakhiran DPB itu sendiri diperlukan peran masyarakat. "Partisipasi masyarakat menjadi penting dalam PDPB, karena pelaporan/ tanggapan dari masyarakat terkait data pemilih akan menjadi bahan dalam PDPB. Dimana masyarakat dapat secara langsung melaporkan/memberi tanggapan terkait Daftar Pemilih dengan cara offline dengan cara datang ke kantor KPU Kabupaten Magetan atau melalui online menggunakan aplikasi Sidab.id. Partisipasi masyarakat akan sangat membantu untuk dapat meningkatkan kualitas data pemilih. KPU melayani hak pilih masyarakat, masyarkat peduli dan Bawaslu mengawasi." Tandasnya.

Webinar Seri VIII KPU RI Bahas Keamanan Siber dan Kedaulatan Digital Pemilu 2024

kab-magetan.kpu.go.id - KPU Kabupaten Magetan mengikuti webinar yang diselenggarakan oleh KPU RI, Rabu (29/12) secara daring di Aula Jalak Lawu KPU Kabupaten Magetan. Seri ke-8 webinar KPU RI ini menghadirkan beberapa narasumber, diantaranya adalah Edmon Makarim, Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia, Elysabeth Damayanti, OVP Cybersecurity PT. Telkom Indonesia, dan Ismail Fahmi, Direktur PT. Media Kernels Indonesia-Drone Emprit. Anggota KPU RI, Pramono Ubaid dalam sambutannya menuturkan bahwa webinar ini dapat menjadi ajang sharing apakah teknologi yang digunakan oleh KPU sudah aman ataukah belum. "Kami ingin memastikan bahwa seluruh sistem yang kita gunakan itu terjamin security nya atau tidak dan tidak menimbulkan kerugian kepada salah satu pihak maupun kontestan peserta Pemilu. Ini juga demi meningkatkan kepercayaan publik terhadap KPU sebagai penyelenggara Pemilu." Jelasnya. Pemateri pertama ialah Edmon Makarim yang membawakan materi berjudul "Aspek Hukum Keamanan Siber dan Kedaulatan Digital dalam Pemilu" menyampaikan bahwa Pemerintah wajib melindungi masyarakat dari profiling dan eksploitasi data pribadi serta penghapusan data pribadi yang diperoleh secara melawan hukum. Ia juga menyebut data profiling selama masa kampanye berlangsung merupakan hal yang perlu diantisipasi oleh KPU.   Elysabeth Damayanti sebagai pemateri kedua dalam materinya yang berjudul "Mengelola Keamanan Siber Menuju Kedaulatan Digital" menuturkan bahwa ketika masyarakat maupun KPU hendak memperkaya digitalisasi, maka diharuskan adanya peningkatan kewajiban untuk melindungi.  Ia menyebut bahwa perlu adanya inisiatif untuk memitigasi resiko diantaranya seperti meningkatkan kepemimpinan dan tata kelola, meningkatkan kesadaran organisasi dalam keamanan siber, dan memperkuat hubungan dan kerjasama dengan berbagai pemangku kepentingan. Ismail Fahmi, pemateri terakhir menyampaikan materi berjudul "Potensi Mis-, Dis-, Mal-, Informasi dalam Pemilu 2024" menjelaskan bahwa pelaku ancaman siber menggunakan kampanye MDM dengan menargetkan tokoh politik maupun peserta Pemilu untuk menimbulkan kekacauan, kebingungan, dan perpecahan yang berusaha mengganggu dan merusak institusi demokrasi dan kekompakan nasional. Ia menyarankan dalam menuju persiapan Pemilu 2024, KPU harus membentuk hoax buster yang mana diperlukan adanya kerjasama antar stakeholder. SDM KPU juga disarankan agar siap untuk menghadapi serangan kapanpun ketika itu terjadi dan juga perlu adanya edukasi publik mengenai cara mendeteksi serangan siber. Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin menuturkan bahwa penting bagi KPU untuk memperkuat sistem keamanan siber. "Ini supaya kejadian atau permasalahan yang terjadi pada Pemilu maupun Pemilihan sebelumnya yaitu peretasan website tidak terjadi kembali pada Pemilu 2024 mendatang. Kita harus siap secara pengetahuan, mental, dan skill dalam upaya keamanan siber dan mampu menghadapi serangan siber dengan baik. Kesiapan dan kesigapan kita demi menjaga kepercayaan publik terhadap KPU sendiri." Tandasnya.

KPU Kabupaten Magetan Terima Kunjungan dari KPU Kabupaten Madiun

kab-magetan.kpu.go.id - Setelah minggu lalu berkunjung ke KPU Kabupaten Madiun, kini KPU Kabupaten Magetan menerima kunjungan balasan dari KPU Kabupaten Madiun, Selasa (28/12). Kedatangan KPU Kabupaten Madiun langsung disambut hangat oleh pimpinan KPU Kabupaten Magetan di Aula Jalak Lawu KPU Kabupaten Magetan. Selanjutnya, satu persatu pimpinan KPU Kabupaten Magetan memberikan sambutannya sekaligus ucapan selamat datang kepada KPU Kabupaten Madiun. Pada kesempatan kali ini, baik dari KPU Kabupaten Madiun maupun KPU Kabupaten Magetan sendiri mendiskusikan beberapa topik bahasan seperti teknis pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB), publikasi produk hukum KPU, dan mengenai rancangan anggaran. KPU Kabupaten Madiun juga berkesempatan untuk mengunjungi tempat pelayanan publik bersama yang terdiri dari Rumah Pintar Pemilu (RPP) Jalak Lawu, PPID, JDIH, Media Center, Podcast room, dan Bakohumas serta seluruh ruangan yang ada di kesekretariatan KPU Kabupaten Magetan mulai dari ruang Komisioner hingga ruang Subbagian. Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin berharap sinergitas yang telah terjalin baik antara KPU Kabupaten Magetan dengan KPU Kabupaten Madiun semoga dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan. "Dan, dari kunjungan ini kita dapat saling berbagi sharing pengalaman maupun permasalahan yang ada pada masing-masing yang kedepannya dapat dijadikan evaluasi demi kebaikan bersama." Ungkap Fahrudin.

KPU Kabupaten Madiun Apresiasi Pusat Pelayanan Publik Bersama KPU Kabupaten Magetan

kab-magetan.kpu.go.id - Kunjungan KPU Kabupaten Madiun ke KPU Kabupaten Magetan kali ini juga dimaksudkan untuk melihat secara langsung konsep pelayanan publik bersama yang ada di KPU Kabupaten Magetan yang terintegrasi menjadi satu (1) ruangan di RPP Jalak Lawu KPU Kabupaten Magetan, Selasa (28/12). Kunjungan KPU Kabupaten Madiun ke Pusat Pelayanan Publik Bersama - RPP Jalak Lawu ini didampingi secara langsung oleh Koordinator Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Magetan, Nur Salam. Satu persatu fasilitas dan layanan yang ada di dalam Pusat Pelayanan Publik Bersama - RPP Jalak Lawu diperkenalkan oleh KPU Kabupaten Magetan. Fasilitas tersebut diantaranya adalah RPP Jalak Lawu, PPID, Podcast Room, JDIH, Bakohumas, hingga Media Center. Pada kesempatan ini, KPU Kabupaten Madiun juga berkesempatan untuk mencoba fasilitas Podcast KPU Kabupaten Magetan dan juga melihat infografis sejarah kepemiluan di Indonesia. KPU Kabupaten Madiun mengapresiasi atas ide kreatif KPU Kabupaten Magetan yang menerapkan konsep pelayanan bersama dalam satu (1) atap. Nur Salam berharap kunjungan KPU Kabupaten Madiun ke RPP Jalak Lawu dapat memberikan kesan positif kepada KPU Kabupaten Madiun. "Semoga kunjungan ini dapat bermanfaat bagi KPU Kabupaten Madiun dan harapannya bisa menjadi inspirasi dalam pengelolaan RPP dan konsep pelayanan di KPU Kabupaten Madiun." Tandasnya.