Berita Terkini

Tahapan Pilkada 2024 Makin Padat, Sekretaris KPU Kabupaten Magetan Ervan Rifai Minta Soliditas Jajaran Makin Kuat

Magetan, kab-magetan.kpu.go.id - Senin (15/7), KPU Kabupaten Magetan menggelar apel pagi yang dipimpin oleh Sekretaris KPU Kabupaten Magetan, Ervan Rifai dan bertindak sebagai pembina apel di Halaman Kantor KPU Kabupaten Magetan.

Dalam amanatnya, Ervan Rifai memberikan beberapa informasi penting terkait tahapan-tahapan yang akan segera dihadapi oleh KPU Kabupaten Magetan. Salah satu tahapan yang menjadi fokus adalah tahapan sosialisasi, di mana masyarakat akan diberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai Pilkada 2024. Selain itu, Ervan juga mengumumkan tentang pelaksanaan kirab maskot yang akan menjadi simbol semangat dan kebersamaan dalam menyukseskan Pilkada 2024.

Ervan Rifai juga menekankan bahwa dengan semakin padatnya tahapan yang harus dilalui dalam Pilkada 2024, dibutuhkan kerja sama dan dukungan dari seluruh jajaran di KPU Kabupaten Magetan. "Saya meminta agar tiap jajaran dapat bekerja dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab untuk memastikan semua tahapan berjalan lancar dan sukses. Kerja keras dan kebersamaan adalah kunci untuk mensukseskan Pilkada 2024," ujarnya.

Dalam apel ini Ervan Rifai juga menekankan untuk tetap menjaga kesehatan disaat musim yang sedang tidak menentu seperti beberapa hari terakhir ini. (br)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 37 kali