Berita Terkini

KPU Kabupaten Magetan Kenalkan SIREKAP kepada PPK

Magetan, kab-magetan.kpu.go.id - KPU Kabupaten Magetan mengadakan rapat kerja penggunaan aplikasi SIREKAP yang dihadiri oleh PPK Divisi Teknis dan Divisi Data, Sabtu (12/10). Acara ini diadakan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan PPK dalam mengelola hasil pemungutan suara secara efisien. 

“Dengan hadirnya aplikasi SIREKAP, diharapkan proses rekapitulasi data pemilihan menjadi lebih cepat dan akurat,” ungkap Ketua KPU Kabupaten Magetan, Noviano Suyide.

Dalam kesempatan tersebut, para narasumber menjelaskan secara rinci mengenai fitur-fitur aplikasi SIREKAP, termasuk cara input data, verifikasi, dan pengolahan data. Dengan pelatihan ini, PPK diharapkan dapat mengoptimalkan penggunaan teknologi dalam pelaksanaan tugas mereka, serta meminimalisir kesalahan dalam pengolahan data.

Selain itu, KPU Kabupaten Magetan juga menekankan pentingnya kolaborasi antar divisi untuk memastikan kelancaran proses pemilihan. Divisi Teknis dan Divisi Data diharapkan dapat bekerja sama dalam menangani setiap kendala yang muncul saat penggunaan aplikasi. (br)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 931 kali