
Ketua KPU Kabupaten Magetan Ingatkan Untuk Tetap Berhati-Hati Terkait Isu Pemilu
Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fahrudin dalam apel pagi Senin (21/3) menuturkan kepada seluruh pegawai KPU Kabupaten Magetan untuk tetap berhati-hati dalam menanggapi berbagai isu-isu terkait Pemilu yang akhir-akhir ini beredar.
Ia menyebut bahwa sebagai penyelenggara Pemilu, wajib hukumnya untuk tetap berhati-hati dalam menanggapi setiap isu yang berkaitan dengan kepemiluan dan tetap bijak dalam menjawab maupun menghadapi setiap pertanyaan publik mengenai isu-isu yang belakangan ini santer diberitakan. "Terlebih dalam bersosial media, kita harus bijak dalam menggunakannya karena ini adalah isu sensitif. Sebagai penyelenggara Pemilu di tingkat Kabupaten/Kota, kita harus tetap tenang dan serahkan urusan ini kepada KPU RI dan lembaga terkait." Ujarnya.
Ia juga menyebut meski tahapan Pemilu belum resmi disahkan, namun wajib bagi seluruh pegawai KPU Kabupaten Magetan untuk bersiap diri dalam menyambut tahapan Pemilu serentak tahun 2024. "Kita harus siap untuk menyambut tahapan Pemilu ini terlebih sudah ada RPKPU yang telah diterbitkan oleh KPU RI dan wajib untuk kita bedah dan pelajari." Tambahnya.
Terakhir, ia berpesan kepada seluruh pegawai KPU Kabupaten Magetan untuk tetap menjaga kesehatan terlebih menyusul adanya kelonggaran protokol kesehatan yang kini telah diterapkan oleh Pemerintah.