Berita Terkini

KPU Magetan Pendidikan Pemilih, PILKETOS SMPN 1 Plaosan Dikemas Menarik dengan Kirab Budaya

Suasana pagi di SMP Negeri 1 Plaosan tampak berbeda dari biasanya. Pemilihan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dikemas menarik dengan sentuhan kental kirab budaya menjelang penggunaan hak pilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Hadir Anggota KPU Kabupaten Magetan Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Rhichy Kurnia Putra, Rabu (08/10), memberikan pembekalan dan pendampingan dalam Pilketos.

“Suasana Pilketos SMPN 1 Plaosan sangat menggembirakan. Seperti inilah demokrasi harus diciptakan. Kompetisi dilakukan dengan sehat, tidak perlu para calon melakukan kampanye hitam dengan menjatuhkan calon lainnya. Adu visi dan misi supaya pemilih menggunakan hak pilihnya dengan pertimbangan gagasan calon,” terangnya.

“Pemuda yang mau melek demokrasi, menariknya, situasi gembira di TPS dilengkapi dengan sentuhan kebudayaan,” imbuhnya.

Plt Kepala Sekolah SMPN 1 Plaosan, Esti Nurhayati, berharap dengan pendampingan Pilketos dari Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Magetan, para pelajar mampu melatih diri berkompetisi secara sehat, berorganisasi, dan pandai berkomunikasi dengan terlatih.

“Semua pelajar harus mulai belajar berdemokrasi sejak dini, menggunakan hak pilih dengan baik, melatih berorganisasi dan berkomunikasi. Pilketos harus dimanfaatkan untuk melatih kemampuan itu,” harapnya.

(sgt)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 10 kali